LINGGAUKLIK-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Lubuklinggau Sherly Olivia Utari, menerima usulan pembuatan jalan beton dan Drainase.
Usulan tersebut disampaikan warga saat Srikandi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) melakukan reses di daerah pemilihannya di Kelurahan Durian Rampak, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Kota Lubuklinggau, Minggu (23/7/2023) siang.
Jaya, warga RT 01, Kelurahan Durian Rampak, dia mengusulkan kepada Ibu Dewan agar membuatkan jalan di daerahnya, karena jalan ditempat Jaya belum semuanya di cor beton.
“Kami mengusulkan kepada buk dewan, untuk dibangun jalan cor beton buk,”kata Jaya saat meberikan usulan di reses, Minggu (23/7/2023).

Foto kegiatan Reses Ke II Anggota DPRD Kota Lubuklinggau
Selain itu ada juga Prayitno warga Kelurahan Durian Rampak, dia mewakilkan warga yang lain, pada kesempatan ini dia meminta kepada Buk Dewan agar membuatkan siring ditempat dia tinggal.
Prayitno mengaku kalau di siring atau saluran pembuangan air ditempatnya belum ada, sehingga saat musim hujan tiba, air tidak bisa keluar dengan cepat sehingga menyebabkan banjir.
“Melalui reses ini, saya harap Ibu Sherly dapat memperjuangkan keinginan kami untuk dibangun siring,”ujarnya.
Prayitno mengatakan aspirasi untuk wilayahnya semoga terpenuhi dalam pembangunan jalan serta fasilitas lain untuk warga.
Menanggapi itu, Sherly mengatakan jika Aspirasi yang disampaikan warga saat dia melaksanakan reses diantaranya pembuatan jalan cor beton dan drainase Semuanya sudah dia tampung dan akan diperjuangkan.
Dikatakannya, pembenahan saluran drainase yang diinginkan masyarakat bertujuan meminimalisir banjir yang kerap terjadi saat hujan deras sehingga mengganggu aktivitas warga dan pengguna jalan.
“Sedangkan jalan yang belum dicor perlu dilakukan agar aktivitas warga dapat berjalan dengan lancar,”ungkapnya.
Menurut politisi PDIP itu, pihaknya mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga dan memelihara kebersihan saluran drainase melalui aksi gotong royong sehingga mencegah terjadi banjir di kawasan sekitarnya.
“Hasil dari reses ini, akan kita sampaikan seluruh aspirasi-aspirasi kepada pemerintah daerah,”tutupnya.(rdw)
You must be logged in to post a comment Login