Connect with us

YKB Lubuklinggau Bagikan Paket Sembako ke Pemecah Batu, Tukang Ojek dan Petani Kecil

Ketua YKB Polres Lubuklinggau Ny Wera Harissandi saat membagikan sembako kepada para pemecah batu

Lubuklinggau

YKB Lubuklinggau Bagikan Paket Sembako ke Pemecah Batu, Tukang Ojek dan Petani Kecil

LINGGAUKLIK-Dalam Rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) ke-43, Ketua YKB Cabang Lubuklinggau Ny Wera Harissandi menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos), Senin (20/03/23).

Kegiatan Baksos ini didampingi  Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari, Ny Anne Asep yang juga istri wakapolres beserta pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari dan Personel Polres Lubuklinggau

Ny Wera Harissandi didampingi Ny Anne Asep selaku Ketua dan Wakil Ketua Bhayangkari Polres Lubuklinggau menyampaikan hari ini tepat tgl 20 Maret 2023 hari HUT YKB ke 43 berbagi sesama.

“ada empat titik pembagian sembako yang kita bagikan sebanyak 500 paket”kata Hera kepada wartawan.

Dijelaskan dia, untuk titik pertama pembagian itu di rumah dinas Kapolres Lubuklinggau Jalan Lapter Kelurahan Air Kuti Kecamatan Lubuklinggau Timur satu.

Pembagian dengan sasaran pembagian sembako sekitaran rumah dinas diantarannya tukang ojek,sapu jalanan,tukang becak dan orang yang tidak mampu sekitar 100 paket.

Untuk itik kedua lanjut dia, di depan Mapolres Lubuklinggau juga digelar pembagian paket sembako kepada pengguna jalan lalu lintas diantaranya Ojek online,tukang ojek,tukang parkir,tukang becak dan masih banyak lagi.

Terus titik ketiga di kantor Polsek Utara dijalan lintas kecamatan Utara I,  pembagian sembako kepada lansia,petani karet dan orang yang tidak mampu.

Lanjut dia, titik keempat dikelurahan Ulak Lebar disini, disini membagikan 200 paket sembako kepada pemecah batu,yang sehari harinya mereka bekerja sebagai pemecah batu.

Ny Wera Harissandi menyebutkan kegiatan Baksos bertujuan untuk saling berbagi kepada sesama terutama warga yang membutuhkan.

”Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Lubuklinggau kepada Masyarakat, semoga bermanfaat dan berguna untuk sesama, sedikit kita mengurangi beban masyarakat” Kata Ny Wera Harissandi Istri Kapolres Lubuklinggau

Dilokasi, Ny Wera Harissandi menyempatkan berbincang bincang dengan warga sekitar yang berkutat di antara sehari harinya sebagai pemecah batu, sebelum melanjutkan perjalanannya ia menyampaikan pesan “sehat sehat ya bapak ibu, saya ijin pamit dulu,” ungkapnya.(rdw)

1 Comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

More in Lubuklinggau

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top