Connect with us

Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Musi Rawas Bagi Takjil

Musirawas

Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Musi Rawas Bagi Takjil

MUSI RAWAS LK-Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Musi Rawas (Mura), menggelar kegiatan bagi takjil gratis pada momentum Ramadhan 1444 Hijriah di kawasan Kabupaten Mura, terpusatkan didepan Mapolres Mura, Sabtu (22/3/2025)

Pembagian takjil tersebut, Dipimpin Pembina sekaligus Pengasuh, Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH dan Wakapolres, Kompol Hendri, diwakili Pelatih, Briptu Anggi Putra Utama.

“Kemarin, sengaja Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, menggelar kegiatan bagi takjil gratis, salah satu bentuk perhatian, kepedulian sekaligus berbagi sesama di bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah,” kata Briptu Anggi Putra Utama

Briptu Anggi sapaanya, pembagian takjil gratis ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura saat bulan suci Ramadhan.

“Kali ini, Tim Pencak Silat HIMSSI GP Polres Mura, membagikan puluhan paket takjil gratis di Jalinsum tepatnya di depan Mapolres Mura. Sasarannya yaitu pengendara dan masyarakat yang sedang beraktifitas,” jelasnya

Lebih lanjut, Briptu Anggi menjelaskan, meski kegiatan ini dilaksanakan dengan menggunakan biaya yang tidak besar, tapi setidaknya berharap dapat memberikan banyak manfaat kepada para penerimanya.

“Diketahui, kegiatan bagi takjil gratis HIMSSI ini diikuti seluruh tim HIMSSI. Mulai dari awal, saat pelaksanaan, hingga selesai, semuanya berjalan dengan aman dan kondusif,” tuturnya.(Roem)

Continue Reading
You may also like...

More in Musirawas

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top