Connect with us

Menang Pilkada Muratara, Ustad Inayah dan Tim Cukur Gundul Lalu Cebur ke Sungai Rupit

Foto Ustad Innayatullah bersama rombongan tim pemenangan membayar nazar dengan terjun ke sungai rupit

Politik

Menang Pilkada Muratara, Ustad Inayah dan Tim Cukur Gundul Lalu Cebur ke Sungai Rupit

MURATARA,LK-Hasil quick count atau hitung cepat Pilkada Kabupaten Muratara yang menunjukkan kemenangan pasangan calon (paslon) Bupati-Wakil Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni (HDS) dan H.Innayatullah (Tullah)disambut suka cita. Ustad Innayatullah bersama tim melakukan nazar cukur gundul dan cebur ke sungai Rupit, Kamis (10/12/2020) sekitar pukul 17.00 WIB.

Acara cukur gundul dan cebur ke sungai  dilakukan di rumah orang tua Ustad Inayah di Kecamatan Lawang Agung Kabupaten Muratara.

Dari hasil quick count , HDS-Tullah mendulang kemenangan dengan memperoleh suara sebanyak 43.86 persen atau 49.545 suara. Mengalahkan petahana pasangan nomor urut 3 H. Syarif Hidayat-Surian dengan memperoleh suara 34.83 persen atau 39.349 suara.

Sedangkan pasangan nomor urut 2 H. Akisropi Ayub dan Baikuni Anwar memperoleh suara 21.30 persen atau 24.066 suara.

“Berdasarkan quick count internal tadi malam, alhamdulillah kita memperoleh suara terbanyak dari pasangan calon yang lain,”kata calon wakil Bupati Muratara Terpilih Ustad Innayatullah kepada wartawan, Kamis sore.

Dikatakan ia, ini merupakan rasa syukur dan kegembiraan sederhana bersama tim dan dihadiri langsung oleh bapak giri Ketua DPW PDIP Sumatera Selatan (Sumsel) dan anggota DPRI Fauzi Amroh dari partai Nasdem.

Bahwa, dirinya mempunyai nazar, jika terpilih diperhitungan terakhir quick count mendapat suara terbanyak, maka bersama beberapa tim dan ia sendiri, membayar nazar dengan gundul dan menceburkan diri ke sungai.

Ini merupakan semacam filosofi bahwa setelah nyebur kesengai, kondisi saat ini menjadi dingin dan normal kembali.

Karena dikatakan Ustad, sebelumnya saat pilkada banyak gesekan-gesekan karena perbedaan pilihan, dukungan yang mengakibatkan suasana sedikit panas.

“Jadi dengan menyeburnya kesungai, sebagai suatu pertanda kita kembali dingin bersatu dan bersaudara, beda pilihan itu hal yang biasa, itu demokrasi, tapi nilai persaudaraan dan persatuan tidak boleh menjadi pecah,”terang ia.

Ustad mengajak bagi para paslon lain yang kalah agar bersabar dan yang menang untuk selalu bersyukur, karena pada dasarnya rakyat menginginkan Kabupaten Muratara ini menjadi lebih baik.

Jadi acara cebur-cebur kesungai tadi sebagai syukuran kecil biasa, karena hasil quick count HDS-Tullah menang. Mudah-mudahan nanti di PPK besok dibeberapa Kecamatan tetap stabil dan perolehan suaranya sama. Sampai nanti pada pleno KPU, pasangan nomor urut 1 HDS-Tullah menang di pilkada tahun 2020 ini.

Tentunya Insyallah setelah dirinya, dinyatakan terpilih dan dilantik, ia dan Hds tidak ada waktu lagi harus melaksanakan tugas sesuai dengan amanah rakyat dan Amanah Negara.

Artinya apa yang tercatum dalam visi dan misi yang sudah dirumuskan kepada tim-tim yang ada dan akan melanjutkan pemerintahan yang terdahulu.

“Yang namanya visi merubah dengan citra itu semuanya harus kita tata dengan baik, apalagi tentang visi dan misi yang sudah kampanyekan kepada Masyarakat,”tegasnya.

Bahwa sambung ia, HDS-Tullah memiliki tekad yang kuat untuk menjadi pelopor perubahan untuk melepas semua status yang melekat di Kabupaten.

Dan kemenangan ini tentunya tidak lepas dari dukungan tim-tim yang ada, relawan, simpatisan dan juga Masyarakat di Kabupaten Muratara.

Sementatara Tim pemenangan Maskur Nasdef menambahkan jika dirinya bersama tim-tim pemenangan yang lainnya, terjun ke sungai Rupit untuk membayar nazar.

“Kami nazar jika HDS-Tullah memang maka kami akan ceburkan diri bersama-sama ke sungai,”ucapnya

Tentu sambungnya, kemenangan ini kebahagiaan ini sangat berharga bagi tim-tim, karena jerih payah  selama ini terbayar lunas dengan memeroleh kemenangan ini.

Tentu ia mengucapak puji syukur kepada Allah SWT, semoga perjuangan tim .ini berkah. Dan untuk bapak Bupati H. Devi Suhartoni dan wakil Bupati Ustad Innayatullah dirinya mewakili tim mengucapakan selamat dan semoga jabatan nantinya yang di emban amanah untuk rakyat.

“Pastinya kita ingin Kabupaten Muratara maju, dan berkembang menjadi k
Kabupaten yang lebih baik lagi,”tutupnya.(rdw)

Penulis : Sudirman – copyright@linggauklik.com 2019

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

More in Politik

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top