Connect with us

Tahun 2023, Dinas PU Bina Marga Sukses Lakukan Peningkatan Jalan K.074 Mambang-Muara Megang

Musirawas

Tahun 2023, Dinas PU Bina Marga Sukses Lakukan Peningkatan Jalan K.074 Mambang-Muara Megang

MUSI RAWAS LK-Dibawa kepemipinan Bupati Mura, Hj Ratna Machmud dan Wakil Bupati Mura, Hj Suwarti Burlian, telah banyak melakukan perubahan lebih baik khususnya pembangunan infrastruktur jalan didaerah yang berslogan, “Bumi Lan Serasan Sekentenan”.

Hal tersebut dibenarkan oleh, Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Mura, Alawiyah, S.T.,M.M, saat dikonfirmasi sekitar pukul 10.00 WIB, Rabu (23/8/2023).

“Syukur, Alhamdulillah, sejak dibawah kepemipinan Bupati Mura, Hj Ratna Machmud dan Wakil Bupati Mura, Hj Suwarti Burlian, telah banyak melakukan perubahan lebih baik. Khususnya kami dibidang pembangunan yakni PU Bina Marga, telah banyak melakukan pembangunan baik jalan ataupun jembatan di Kabupaten Mura,” kata Alawiyah

Kepala PU Bina Marga menjelaskan, salah satu contoh, keberlanjutan penanganan infrastruktur jalan di Kabupaten Musi Rawas. Pada tahun 2023 Kabupaten Musi Rawas melakukan penanganan infrastruktur jalan di beberapa lokasi ruas jalan.

Salah satunya ruas jalan peningkatan jalan K.074 Mambang menuju Muara Megang, ruas jalan yang menghubungkan beberapa kecamatan di Kabupaten Musi Rawas, yakni Kecamatan Muara Kelingi dan Kecamatan Megang Sakti.

“Jumlah luas 2 kecamatan tersebut mempunyai luas 13,45%, dengan 42 desa, jumlah penduduk 2 kecamatan dengan rincian 24,55% dari total jumlah penduduk, selain itu di 2 kecamatan mempunyai potensi dibidang pertanian pangan, perikanan dan perkebunan, dengan rincian luas kebun kelapa sawit 17,843 hektare, luas kebun karet 22,612 hektare,” jelas Alawiyah

Lebih lanjut, Alawiyah menjelaskan, kondisi jalan, K.074 Mambang-Muara Megang, dengan panjang total jalan 32,10 km, kondisi mantap jalan 39,56% Tahun 2022, kondisi tidak mantap jalan 60,44% tahun 2022

Pada tahun 2023, penanganan ruas Jalan Mambang-Megang Sakti, dengan panjang efektif Jalan 1.734 Km dan pecapaian realisasi target kemantapan jalan 43,84%.

Kemudian, lanjutan Ruas Jalan Mambang-Muara Megang terus diupayakan oleh Pemda Mura melalui Dinas PU Bina Marga Kabupaten Mura, dan ruas jalan tersebut diusulkan penanganannya kepada pemerintah pusat melalui inpres jalan daerah yang bertujuan menangani jalan daerah guna meningkatkan pemantapan jalan daerah dengan bantuan APBN.

Pada tahun 2024 target penanganan jalan tersebut sepanjang 9,5 km dengan target pencapain pemantapan jalan 73,44%. Melalui Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional Sumatera Selatan Direktorat Jendral Bina Marga dan PU BM.

“Kondisi mantap ruas jalan Mambang-Muara Megang lebih baik, sehingga dapat memberikan dampak kepada peningkatan pertumbuhan ekonomi wilayah sekitar serta meningkatkan konektifitas, aksesabilitas diwilayah tersebut,” tuturnya.(Roem)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

More in Musirawas

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top