Connect with us

Bupati: Kepala OPD Baru Harus Mampu Berinovasi ‎

Musirawas

Bupati: Kepala OPD Baru Harus Mampu Berinovasi ‎

MUSI RAWAS LK- Bupati Mura H Hendra Gunawan melantik sekaligus mengambil sumpah/janji jabatan ‎Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).

Dimana Kepala Disperindag ‎dijabat oleh Hj Nurhasanah Yoesoef, dan Kepala Bappeda dijabat H Nanti Kasih. Pelantikan dilaksanakan di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Mura, Kelurahan Jogoboyo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, sekitar pukul 14.00 WIB, Kamis (15/11/2018).

Bupati menekankan kepada dua Kepala OPD tersebut, harus mampu berinovasi. Sehingga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat dan mampu menyusun perencanaan pembangunan Kabupaten Mura yang baik, sesuai dengan aturan yang berlaku.

Selain dua Kepala OPD, Bupati juga melantik Pejabat Administrator atau Eselon II sebanyak delapan orang dan 17 pejabat pengawas atau Eselon IV.

Sehingga dengan total 27 pejabat. Bupati Mura H Hendra Gunawan usai melantik 27 pejabat tersebut menyampaikan, khususnya untuk Kepala Disperindag, harus memiliki inovasi dan kreativitas baru.

Mengingat perekonomian masyarakat yang turun, dimana harga komonditi sawit dan karet yang anjlok. ‎Apalagi petani kita yang saat ini banyak mendapat cobaan karena cuaca dan juga serangan hama.

“Untuk itu, Kepala Disperindag yang baru ini harus memiliki kreativitas dan inovasi yang dapat diberikan dan dicontoh masyarakat. Sehingga masyarakat tidak bergantung dengan satu sektor itu saja,” kata Hendra Gunawan.‎

Hendra Gunawan mengatakan untuk Kepala Bappeda y‎ang akan bertanggung jawab sepenuhnya dalam perencanaan pembangunan daerah ini. Untuk itu, tugas tersebut harus segera dilaksanakan, kendati sudah mendekati akhir tahun anggaran 2018. Tentunya tetap dengan mengikuti aturan yang berlaku dan sesuai tahapan, yakni mulai dari musrenbang desa, kecamatan dan kabupaten.

“Sebab dua pimpinan tinggi yang baru saja dilantik ini merupakan stok lama dan telah melanglang-buana dalam penyelenggaran pemerintahan. Jadi dengan amanah diberikan ini, harus mampu menjalankan tugas yang kompleks tersebut,” jelasnya.

Lebih lanjut, Hendra Gunawan menjelaskan, rotasi jabatan merupakan hal yang biasa yang tentunya akan dilakukan secara rutin dan inilah salah satu birokrasi untuk memperkuat jajaran Pemkab Mura agar bersemangat untuk berkreativitas dan berinovasi memberikan karya terbaik bagi kecamatan, desa dan kelurahan dalam Kabupaten Mura.

“Kalian adalah ujung tombak bupati, membantu bupati untuk menjalankan roda pemerintahan. Baik di bidang pemerintahan, masyarakat maupun pembangunan yang diharapkan mampu memberikan pelayanan terbaik bagi warga Mura,” ucapnya.

Bupati juga meminta masing-masing OPD untuk mengkoreksi dan mengevaluasi kinerja selama ini. Sehingga dengan waktu dua tahun ini mampu untuk mewujudkan visi dan misi Pemkab Mura yang menjadi limitan masyarakat, yakni menuju Mura Sempurna 2021.

“Intinya, laksanakan tugas dan tanggung jawab sebaik-baiknya dan koordinasi dengan baik. Sehingga tidak ada pekerjaan yang tidak bisa dilaksanakan. Karena tugas kedepan akan semakin berat. Dengan diberikan amanah ini, waktunya untuk memberikan kontribusi yang baik. Sedangkan kepada yang belum diberikan amanah, untuk intropeksi dan mengevaluasi kinerjanya. Sebab yang kita butuhkan saat ini inovasi dan kreasi untuk daerah ini,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawain dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Mura H Rudi Irawan, melalui Kabid Mutasi dan Kepangkatan Amin Subagja mengatakan, dalam pelatikan ini dengan total sebanyak 27 pejabat, yang terdiri dari JPT dua pejabat yakni Kepala Bappeda dan Kepala Disperindag.

Serta delapan pejabat Administrator atau Eselon III dan 17 pejabat pengawas atau Eselon IV. “Untuk dua pejabat JPT atau Eselon II, hasil dari seleksi terbuka, yang sebelumnya diikuti sebanyak delapan peserta. Sedangkan untuk 25 pejabat Eselon III dan IV itu hasil penilaian kinerjanya,” tutupnya. (Roem Royen)‎

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

More in Musirawas

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top