Connect with us

Imbas Corona, Jumlah Penumpang Bandara Silampari Lubuklinggau Turun

Foto situasi Bandara Silampari saat ini

Lubuklinggau

Imbas Corona, Jumlah Penumpang Bandara Silampari Lubuklinggau Turun

LUBUKLINGGAU,LK-Sejumlah bandara di Indonesia mengalami penurunan jumlah penumpang secara drastis imbas merebaknya wabah virus corona. Hal itu juga terjadi di Bandara Silampari Kota Lubuklinggau.

“Saat ini penumpang di Bandara turun banget, terutama mode transportasi,”kata Kepala Bandara Silampari Lubuklinggau, Mega Herdiyansah melalui Kasubsi Tehnik Operasi Keamanan dan Pelayanan Darurat, Tri Pono Basuki Wijiyanto, Sabtu (18/4/2020).

Tri Pono berkata, meski begitu Bandara saat ini masih beroperasi normal, namun untuk maskapai Batik Air melakukan cancel Penerbangan sampai 15 Mei 2020, Untuk Wings Air berangkatnya satu Minggu sekali yakni  pada hari Minggu, dan untuk Nam Air berangkatnya  Seminggu 3 Kali, tentu itu kalau tidak ada lagi perubahan mendadak.

Ia mengungkapkan , jika imbas dari Virus Corona saat ini yang dulunya penerbangan setiap hari, untuk sekarang untuk Sepekan ada pesawat yang terbang 2-3 kali.

“Itu pun gak penuh, susah ngitung perbandingannya, kalau ditulis perbandingan harian bisa jadi turun 100 karena ada penerbangan, cuma kan gak setiap hari,”ungkap ia.

Keberangkatan sendiri kata Ia, tujuannya paling ke Jakarta-Lubuklinggau dan Lubuklinggau-Jakarta, itu kalau ada lanjutan maskapai yang tahu.

untuk penumpang sendiri, ketika Linggauklik.com menanyakan apakah banyak penumpang yang datang ke Bandara atau yang berangkat melalui Bandara, Tri Pono mengaku kalau jumlah datang lebih banyak dari keberangkatan.

“Untuk penerbangan kemarin 17 April masil lebih banyak yang datang, yang datang 43 orang yang berangkat 13,”ujarnya.

Sementara untuk penutupan Bandara sendiri
sesuai dengan surat dari Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, keputusan buka atau tutup bandara berada di bawah kewenangan mereka.

“Untuk penutupan gak ada, karena bandara objek vital dan bisa dipakai evakuasi atau juga untuk pengiriman cargo,”tutupnya.(rdw)

Penulis : Sudirman – copyright@linggauklik.com 2020

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

More in Lubuklinggau

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top