Connect with us

Satuan Binmas Polres Musi Rawas Gelar Sambang Silaturahim dan Penyuluhan di Pedepokan PSHT Megang Sakti

Musirawas

Satuan Binmas Polres Musi Rawas Gelar Sambang Silaturahim dan Penyuluhan di Pedepokan PSHT Megang Sakti

LINGGAUKLIK-Satuan Bimbingan Masyarakat Polres Musi Rawas (Satbinmas Polres Mura), melaksanakan kegiatan sambang silaturahim dan penyuluhan ke Pedepokan Pencak Silat PSHT Cabang Musi Rawas, di Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musi Rawas, Senin (17/11/2025), sekitar pukul 09.00 WIB.

Kegiatan ini dipimpin oleh, Kasat Binmas Polres Mura, AKP Amirudin Iskandar, diwakili, KBO Binmas, Ipda Usman Gumanti, S.H., didampingi Kanit Binmas Polsek Megang Sakti, Aipda Alex Astra, Kanit Binpolmas, Aipda Seven Mei, S.H., Kanit Binkamsa, Aipda Nur Hidayat serta Banit Binmas Bripda Bintang Ramadhani.

Turut hadir Ketua Cabang PSHT Kabupaten Musi Rawas, Bapak Sunarno, para Ketua Ranting dari 14 kecamatan, serta lebih dari 10 atlet PSHT.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Agung Aditya Prananta, SH, SIK, MH, melalui, Kasat Binmas, AKP Amirudin Iskandar, diwakili, Ipda Usman Gumanti, menyampaikan pesan Kamtibmas Sat Binmas.

Diantaranya menekankan pentingnya menjaga hubungan harmonis antarorganisasi kemasyarakatan. Selain itu mengimbau anggota PSHT untuk saling menghormati dan menjaga komunikasi yang baik antar ormas.

Kemudian, menghindari potensi konflik serta tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak benar (hoaks).

“Serta, selalu melakukan cek fakta sebelum menyebarkan informasi, serta melapor kepada pihak kepolisian jika menemukan isu yang berpotensi mengganggu kamtibmas,” kata Ipda Usman Gumanti

Senanda disampaikan, Aipda Seven Mei, menmberikan penyuluhan Anti-Bullying, bahwa bullying merupakan tindakan kekerasan fisik, verbal, maupun melalui media sosial yang dapat menimbulkan rasa takut dan tekanan psikologis.

Para peserta diimbau untuk menghindari perilaku mengejek, mengancam, maupun tindakan kekerasan lainnya, kemudian berani melapor kepada guru, orang tua, atau pihak berwenang apabila melihat atau mengalami bullying.

“Dan, menegaskan lingkungan sekolah harus menjadi ruang aman dan nyaman bagi pelajar,” ucap Aipda Seven.

Kemudian, Aipda Nur Hidayat memberikan pembinaan sekaligus penyuluhan pemberdayaan Sat Kamling yakni sebagai bentuk partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Dengan, tujuan pembinaan Sat Kamling yaitu, meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan, lalu menguatkan peran serta masyarakat dalam menjaga kamtibmas, serta mewujudkan lingkungan yang aman, tertib, dan nyaman.

“Adapun peran Sat Kamling meliputi pengawasan lingkungan, pencegahan tindak kriminalitas, serta memberikan bantuan dalam keadaan darurat,” paparnya

Sementara itu, Ketua Cabang PSHT Musi Rawas, Sunarno, mengpresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan pembinaan dari Sat Binmas Polres Musi Rawas.

Selain itu berharap materi yang diberikan dapat bermanfaat bagi para atlet PSHT, khususnya pelajar, agar terhindar dari perilaku negatif.

“Serta pembinaan ini dapat menjadi motivasi bagi atlet yang memiliki cita-cita bergabung menjadi anggota Polri,” ucapnya

Kegiatan Sat Binmas Polres Musi Rawas ini tidak hanya mempererat hubungan silaturahim dengan komunitas pencak silat, tetapi juga memberikan edukasi penting guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Musi Rawas.(rls/linggauklik.com)

Continue Reading
You may also like...

More in Musirawas

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top