MUSI RAWAS LK-Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, disambut dengan hangat serta senyum gembira oleh anak/santri di Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Mura, Selasa (11/3/2025).
Kedatangan orang nomor satu di Mapolres Mura tersebut, tidak lain untuk bersilaturahmi sekaligus berbagi rezeki dengan bersedekah nasi goreng sebagai menu untuk berbuka puasa anak-anak/santri Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam.
Hal tersebut dibenarkan, Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, saat dikonfirmasi, sekitar pukul 17.30 WIB, Selasa (11/3/2025).
“Sengaja saya, bersilaturahmi sekaligus berbagi rezeki dengan membagikan menu buka puasa berupa nasi goreng untuk anak-anak/santri Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam,” kata kapolres.
Kapolres menjelaskan, selain bersilaturahmi dan bersedekah menu buka puasa bersama anak-anak/santri Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam, serta memberikan semangat dan motivasi kepada anak-anak hafiz.
“Semoga dengan kehadiran saya (Kapolres Mura), serta sedikit berbagi ini agar mereka lebih semangat dalam kegiatan sehari-harinya yang utamanya menghafal Alquran,” jelas suami Ny Meita Andi
Lebih lanjut, pria low profiel ini menjelaskan, generasi penghafal quran seperti ini harus terus diperhatikan karena kehadirannya di daerah kita akan membawah keberkahan bagi kita semua.
Seperti kita ketahuan bersama, bahwa penghafal Alquran itu mempunyai kedudukan yang besar di sisi Allah SWT, dan di akhirat nanti para penghafal akan memakaikan mahkota kepada orang tuanya yang cahayanya lebih terang dari pada matahari, selain itu, penghafal Alquran juga mampu memberikan safaat kepada orang yang dikehendakinya dari siksa neraka.
“Sesuai dengan, HR Muslim, “Apabila anak Adam (manusia) wafat, maka terputuslah semua (pahala) amal perbuatannya kecuali tiga macam perbuatan, yaitu sedekah jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak saleh yang mendoakannya,” papar AKBP Andi sapaanya
Sementara itu, pengurus Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam, sangat mengapresiasi karena telah bersilaturahmi sekaligus membagikan menu buka puasa berupa nasi goreng kepada anak-anak/santri di Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam.
Pastinya, pengurus dan anak-anak/santri Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam, mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan dan perhatian Bapak Kapolres Musi Rawas, yang datang langsung bersilaturahmi sekaligus membagikan menu buka puasa berupa nasi goreng untuk anak-anak/santri Rumah Tahfiz Quran Masjid Agung Darussalam
“Dan semoga kunjungan bapak kapolres meningkatkan silaturahmi dan kekeluargaan, serta apa yang diberikan dibalas oleh Allah SWT, sekaligus mempermudah, memperlancar dalam menjalankan tugas sebagai anggota kepolisian di wilayah Kabupaten Musi Rawas,” harapnya.(Roem)