MUSI RAWAS LK-Setelah melaksanakan kunjungan kerja (Kunker), ke Polsek Tugumulyo, Terawas, Purwodadi, Megang Sakti dan Muara Beliti, beberapa hari lalu.
Hari ini kembali, Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Anggitta Danu, melaksanakan kunker sekaligus silaturahmi di Polsek Jayaloka, Rabu (31/5/2023).
Kunker tersebut disambut langsung, Kapolsek Jayaloka, Iptu Pamris Malau beserta jajaran didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Jayaloka beserta pengurus.
Turut mendampingi, Kabag SDM, Kompol Harisson Manik, Kabag Log, AKP Forliamzons, Kasat Binmas, AKP Harun dan Kasat Tahti, Iptu Ngadiran.
Serta, para camat, Danramil, beserta para kades dan lurah, perbankan, perwakilan perkebunan diwilayah hukum Polsek Jayaloka.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Jayaloka, Iptu Pamris Malau mengatakan bahwa laporan Slsituasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Jayaloka menduduki 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Jayaloka 1 kelurahan dengan 12 desa dan Kecamatan Suka Karya dengan 8 desa dan Situasi Jayaloka dalam keadaan aman terkendali dan kekuatan personil Polsek Jayaloka 20 orang dan seluruh kelurahan dan desa sudah memiliki Bhabinkamtibmas. Polsek Jayaloka Memiliki Pospol 1 unit di Kecamatan Suka Karya dalam kondisi baik dan berjalan dengan jumlah anggota 4 orang.
“Menyampaikan, wacana Kapolres Mura bahwa Pospol Suka Karya sudah di usulkan dan di ajukan ke tingkat mabes terkait pembangunan subsektor Suka Karya guna meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi masyarakat,” kata Kapolsek.
Kapolsek menyampaikan JPT dan PTP Nihil, kegiatan penanganan Karhutla sudah berjalan dengan baik dan sinergitas sudah berjalan baik dengan pihak kecamatan dan TNI AD dan Unsur Tripika juga Unsur Kepala Desa bahwa kami sudah menyebarkan maklumat Kapolda ke seluruh elemen masyarakat terkait Karhutla dan hasil dari Hot Spot Kecamatan Jayaloka dan Suka Karya nihil Karhutla.
Terkait Kegiatan Pesta Malam seperti musik DJ/Remix yang berpotensi tindak pidana seperti narkoba, perkelahian, Polsek Jayaloka sudah melaksanakan Rapat Koordinasi dengan unsur Tripika dengan para Kepala Desa, untuk kegiatan Pesta malam berbau DJ/Remix tidak di adakan.
Lalu, kegiatan pada pelaksanaan Pilkades Serentak Kabupaten Mura ada 2 Desa di Wilayah Hukum Polsek Jayaloka yang melaksanakan pemilihan yaitu Desa Bangun Rejo, Kecamatan Suka Karya dan Desa Sugi Waras Kecamatan Suka Karya dari mulai tahapan awal sampai pelantikan berjalan baik dan kondusif.
“Untuk situasi Politik di Wilayah Hukum Jayaloka untuk yang mencalon anggota legislatif sebanyak 5 orang, dan untuk Partai Politik sudah mendaftarkan dan Mengirimkan Berkas Administrasi Ke Sekretariat KPU Mura,” paparnya
Sementara itu, Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH mengucapkan terima kasih kepada yang telah hadir dalam Kegiatan Kunjungan dan mengucapkan terimakasih telah di sambut dengan hangat di Mapolsek Jayaloka.
“Dan, mengucapkan terimakasih, terkait JTP dan PTP yang di sampaikan oleh Kapolsek Jayaloka bahwa situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Kecamatan Jayaloka dalam keadaan aman dan kondusif,” kata Kapolres.
Kapolres menegaskan bahwa kamtibmas bukan hanya tanggung jawab Polri saja tetapi tanggung jawab dari semua elemen baik unsur pemerintahan maupun masyarakat untuk sama-sama bekerjasama guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Selain itu, juga ensosialisasikan Nomor Bantuan Polri / Polda Sumsel / Polres Musi Rawas (aktif 1 x 24 jam) yang siap menerima segala pengaduan/Pelaporan dan segala permasalahan dari masyarakat.
Terkait Karhutla Dari Data Statistik BMKG Pada Tahun 2022 Kabupaten Mura masuk dalam tiga besar penghasil titik api dan asap Hot Spot di wilayah Provinsi Sumsel, untuk itu semua unsur harus bersama-sama mensosialisasikan dan bertindak/berperan secara aktif dalam Penanganan Karhutlah dan mencari solusi-solusi untuk menekan Karhutlah yang ada di Wilayah Kabupaten Musi Rawas.
Kapolres mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran Kecamatan Jayaloka dengan tidak adanya titik hotspot di wilayah Kecamatan Jayaloka, namun meminta angka hotspot dan titik hotspot bisa kita kurangi untuk di wilayah Kabupaten Mura.
Dan terkait himbauan pesta malam yang sudah disosialisasikan kepada masyarakat dikarenakan sudah menjadi atensi pimpinan di pusat tidak ada musik yang berbau DJ/Remix, dikarenakan Provinsi Sumsel sudah masuk dalam 3 besar dikarenakan banyaknya masyarakat menyalahgunaan narkoba.
Kapolres meminta seluruh unsur Forkopimda Terkait Pembatasan Kegiatan Pesta Malam yang ada di Wilayah Kabupaten Mura agar menghimbau dan mengingatkan masyarakat pembatasan kegiatan pesta malam dikarenakan lebih banyak mengundang mudorat dari pada positifnya agar generasi penerus bangsa bisa tidak rusak.
“Kemudian, sebentar lagi kita akan melaksanakan agenda pemilu Tahun 2024 serentak mari kita sama-sama situasi kamtibmas, terkait pembangunan Polsubsektor Sukakarya sudah diajukan di Tingkat Mabes semoga nanti segera di Realisasikan,” katanya
Kemudian, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan Kapolres Musi Rawas.
Pertanyaan darj Umbar Iman perwakilan dari Karang taruna Kecamatan Suka Karya, terkait kegiatan Keramaian apakah setiap membuat izin sebelum mengadakan kegiatan keramaian harus melaporkan ke Polsek dahulu dikarenakan jarak tempuh yang jauh dan mohon petunjuknya.
Kapolres menjawab, Silahkan untuk melaporkan dan menginformasikan kepada Personil Polri yang ada di Pospol Kecamatan Suka Karya terkait Kegiatan yang akan di adakan dari Pemuda Karang Taruna.
Di sela-sela kunjungan kerja ke Polsek Jayaloka, Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Anggitta Danu menyempatkan diri melaksanakan kegiatan Bhayangkari Peduli yakni kegiatan Bantuan Sosial (Bansos), sedikit memberikan bantuan sekaligus santunan sembako kepada anak yatim dari SMP Negeri Marga Tunggal, Kecamatan Jayaloka, sebagai salah satu bentuk perhatian sekaligus kepedulian Bhayangkari Cabang Mura kepada masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Mura.
Selain itu, Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH juga memberikan multivitamin kepada personil yang bertugas di Polsek Jayaloka, sebagai salah satu bentuk perhatian sekaligus kepedulian kepada personil saat menjalankan tugas.(Roem)
You must be logged in to post a comment Login