Connect with us

Antisipasi Lakalantas, Polsek Jayaloka dan Warga Gotong Royong Timbun Jalan Berlubang

Musirawas

Antisipasi Lakalantas, Polsek Jayaloka dan Warga Gotong Royong Timbun Jalan Berlubang

MUSI RAWAS LK-Untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas, Polsek Jayaloka, Polres Musi Rawas, bersama warga melakukan kegiatan gotong royong melakukan penimbunan jalan berlubang, sekitar pukul 09.30 WIB, Jumat (24/3/2023).

Kali ini jalan yang menjadi target penimbunan yakni Jalan Poros Kabupaten Mura, antara Kecamatan Jayaloka menuju BTS Ulu, tepatnya di Desa Margoso dan Desa Kertosono, Kecamatan Jayaloka, Kabupaten Mura.

Hal tersebut dibenarkan oleh, Kapolres Musi Rawas, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH melalui Kapolsek Jayaloka, Iptu Pamris Malau saat dikonfirmasi sekitar pukul 14.00 WIB, Jumat (24/3/2023).

“Hari ini, Polsek Jayaloka, bersama warga gotong royong melakukan penimbunan jalan berlubang, tepatnya di Desa Margoso dan Desa Kertosono, Kecamatan Jayaloka. Saat melakukan penimbunan menggunakan alat seadanya cangkul, skop dengan cara menampal lubang menunggunakan koral kemudian diratakan secara manual,” kata Kapolsek.

Kapolsek menjelaskan, kegiatan tersebut bermula adanya keluhan masyarakat dan rawan terjadinya lakalantasterutama pengemudi kendaraan sepeda motor.

Sehubungan hal tersebut, kapolsek dan pemerintah desa setempat, berinisiatif melakukan penampalan secara swadaya dengan dibantu dari pihak pedagang pengefull getah karet yang menjadi prioritas pengguna akses jalan tersebut.

Sekitar pukul 11.30 WIB, melakukan gotong royong perbaikan akses jalan berlubang yang dilakukan personel Polsek Jayaloka bersama masyarakat, dan kegiatan tersebut mendapat respon positif bagi pengendara yang melintas maupun warga sekitar dilokasi tersebut.

“Semoga dengan dilakukannya perbaikan jalan ini bisa mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas,” tutupnya.(Roem)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

More in Musirawas

Trending

Terkini

LinggauKlik

To Top